MERDEKAZONE.COM – LAMSEL, Dalam Rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-79, Kecamatan Bakauheni melaksanakan upacara pengibaran Bendera Merah Putih di lapangan Desa Toharjo Dusun Ceribon dengan sukses pada Sabtu (17/08/2024).
Upacara bendera 17 Agustus, yang mana dalam kesempatan ini langsung dipimpin Camat FURQONUDDIN, SE.,M.M selaku Inspektur upacara.
Sementara itu, Sebagai Komandan upacara Sertu IRFAN kemudian pembacaan teks Proklamasi Warsak, pembaca do’a KUA kecamatan Bakauheni, untuk paskibraka berjumlah 17 orang.
Pasukan pengibar bendera merah putih Upacara ini dari siswa-siswi gabungan dari SMA Negeri 1, SMK Negeri 1 di wilayah Kecamatan Bakauheni.
Kualitas para Paskibraka tersebut terlihat jelas saat sang saka merah putih berkibar dengan gagahnya, disertai dengan nyanyian kebangsaan “Indonesia Raya” disertai masyarakat yang hadir di lapangan ikut serta menyanyikan ” Indonesia Raya ” yang menggema.
Setelah selesainya upacara pengibaran bendera, suasana di lapangan terus dihidupkan dengan kegiatan Perlombaan, disertai Seluruh kades Se- kecamatan Bakauheni, dan ibu PKK. (Hsn)